Glosarium News :Akun Instagram Sandra Dewi Hilang, Pakar Media Sosial Singgung Tujuan: Agar Tidak Terganggu.

Nama Sandra Dewi hingga kini memang masih menjadi sorotan publik usai suaminya, harvey Moeis terjerat kasus korupsi timah.
Bahkan akun Instagram milik Sandra Dewi hingga banjir hujatan dari netizen.
Tak hanya itu, kehidupan mewah dari Sandra Dewi juga ikut tersorot.
Namun, baru-baru ini akun Instagram Sandra Dewi tiba-tiba menghilang termasuk akun YouTube-nya.
Sebagai pakar media sosial , Indriyatno Banyumurti menilai Sandra Dewi hanya ingin menon-aktifkan akunnya sementara.
"Kemungkinan besar ya dia menonaktifkan bisa jadi sementara atau mungkin menghapus ya," kata Indriyatno, dikutip dari YouTube Cumicumi, Rabu (24/4/2024).
Kemudian, Indriyatno menyinggung soal tujuan Sandra Dewi menghilangkan akunnya.
Menurut Indriyatno, Sandra Dewi tak ingin terganggu dengan hiruk pikuk media sosial di tengah kasus korupsi yang bergulir saat ini.
Terlebih lagi, sang artis juga kini tengah menjadi perhatian publik.
Jet Pribadi Harvey Moeis dan Sandra Dewi Disorot, Kejagung: Kalau Miliknya Pasti Disita
"Tujuannya mungkin agar tidak lagi terganggu dengan segala macam hiruk-pikuk di media sosial. "
"Apalagi yang sekarang kasusnya dia terasa sangat-sangat menjadi perhatian publik," terangnya.
Selain itu, Indriyatno menilai Sandra Dewi juga merasa terganggu dengan komentar publik karena sudah menjurus ke ranah pribadinya.
"Yang kedua ya mungkin dia sudah merasa tidak penting lagi, dan komentarnya saya pikir sudah mengganggu kehidupan masuk ke ranah pribadinya dia juga," ungkapnya.
***

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama