Glosarium News :Lika-liku Hubungan Wina Natalia-Anji: Tudingan Selingkuh, Kekerasan, Kasus Narkoba, Kini Gugat Cerai.

Gugatan cerai itu resmi dilayangkan Wina Natalia secara online melalui Pengadilan Agama (PA) Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Selasa (21/5/2024).
Padahal pasangan yang sudah menikah hampir 12 tahun nyaris jauh dari gosip miring. Bahkan kerap menjadi pasangan panutan karena kekompakan mereka dalam mengasuh anak-anak.
Termasuk jiwa besar yang ditunjukkan Wina Natalia dan Anji dalam menerima anak dari hubungan mereka sebelumnya.
Namun, jauh sebelum Wina Natalia menggugat cerai Anji, pasangan ini memang sempat dirundung sejumlah masalah.
Bahkan masalah ini muncul saat keduanya hendak menikah. Mulai dari tudingan selingkuh, menghamili perempuan lain, hingga dugaan kekerasan.
Termasuk setelah menikah, Anji tersandung kasus penyalahgunaan narkotika yang sempat membuatnya menjalani rehabilitasi.
Meski masalah ini sudah berlangsung cukup lama, tapi tetap menjadi jejak digital bagi keduanya.
Selengkapnya, inilah lika-liku hubungan Wina Natalia dan Anji, yang dirangkum Tribunnews. com dari berbagai sumber:
Hubungan asmara Anji dan Wina Natalia memang terjalin sudah cukup lama sebelum menikah.
Pada 2010, keduanya bertemu di sebuah acara. Wina Natalia sebagai si pembuat acara, sedangkan Anji adalah pengisi suaranya.
Wina Natalia Gugat Cerai Anji, Postingan Ini jadi Kode Bakal Berpisah?
Namun, pada pertengahan Juni 2011, mereka baru mengakui adanya hubungan asmara tersebut.
Keduanya pun sepakat untuk meneruskan jalinan asmara ke jenjang yang lebih sakral.
Baik Anji maupun Wina Natalia mulai menyusun rencana pernikahan yang akan digelar 11 Desember 2011.
***

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama